Popular Post

Salam kenal, aku Aldi, TSC Ambassador dan Duta TSC dari Sakura. Sebenarnya aku dulu bukanlah seorang pengguna provider Telkomsel, tapi semua itu berubah semenjak aku datang ke graPARI waktu itu.


Dulu sebelum beranjak kelas 11, seluruh siswa diberikan tugas untuk observasi pasar oleh guru Ekonomi kami yang bernama Bu Reni. Tugas ini diberikan waktu selama 1 bulan. Anggota kami sudah menentukan kemana saja tunjuan kami melakukan interview. Hari pertama melakukan interview kami mencoba ke salah satu perusahaan mobil di daerah gatsu. Selanjutnya kami mencoba ke PLN dan PDAM. Lalu tibalah saat kami harus kesebuah perusahaan provider. Tujuan kami sebenarnya adalah sebuah provider yang berada di daerah Jalan I Gusti Ngurah Rai, karena hampir kebanyakan dari kelompok kami menggunakan provider itu. Kami masuk kesana, tapi tak ada yang memperdulikan kami, kami dibiarkan terbengkalai di Lobby. Sekian lama kami menunggu belum ada juga yang datang, akhirnya ada salah satu orang dari provider itu bilang bahwa tidak bisa saat ini jika tidak ada surat dari sekolah, sungguh mengecewakan, sesungguhnya kami hanya ingin bertanya-tanya sebentar saja.

Lalu karena satu jalur pulang akhirnya kami memutuskan untuk mampir ke GraPARI. Sebenarnya kami malu kesana karena tidak satupun dari kami yang menggunakan Telkomsel, kecuali orang tua kami. Disana kami masuk lewat belakang, kami tidak tahu apa-apa disana, lalu ada seorang manusia memanggil kami, namanya Erick. Karena kami berpakaian sekolah, ia mengira kami dari Sekolah lain yang sudah bikin janji dengannya, karena kami tidak mengerti apa yang terjadi, kami mengikuti Mas Erick ke sebuah ruangan meeting. Disana ia bertanya bagaimana selanjutnya, akhirnya kami pun bilang bahwa kami dari Sakura bukan dari sekolah lain, Mas Erick pun terkejut dan kembali menanyakan apa sebenarnya tujuan kami kesana. Sebelumnya ia menjelaskan siapa dia. Di ruangan meeting bukan hanya ada kami, tetapi ada juga Mas Agung yaitu seorang TPR muda. Kami menjelaskan apa tujuan dan maksud kami datang kesana, Mas Erick orangnya sungguh welcome kepada kita dan ASIK pastinya, ia mau menjelaskan dan menjawab pertanyaan yang kami ajukan kepadanya sembari menunggu tamu yang sebenearnya yang telah melakukan perjanjian dengan Mas Erick, yaitu Toni Smansaku dan kawan-kawan. Akhirnya Toni dan kawan-kawan pun datang. Ruangan meeting penuh dengan anak-anak SMA, Mas Erick dan Kak Agung. Sedikit info, Kak Agung punya pacar namanya Kak Gina. :D
Setelah Pebincangan panjang, Mas Erick mempromosikan Kartu As yang katanya ASIK dan Paling Murah. Dia menjelaskan semua tentang Telkomsel dan terutama Kartu As. Aku yang memakai provider lain pun sedikit berfikir untuk memakai Telkomsel terutama Kartu As karena tertarik apa yang dikatakan oleh Mas Erick.
Perbincangan selesai, promosi pun juga sudah selesai, akhirnya photo session pun dilakukan.
Selesai itu kami pun berpamitan dan pulang.

Beberapa bulan kemudian ada konser dalam rangka Sakura Anniversary, konser itu di sponsori oleh Kartu As (TELKOMSEL). Para penonton yang masuk dapat 1 nomor Kartu As. Disana aku kembali teringat oleh apa yang dikatakan oleh Mas Erick, aku pun menggati kartu ku yang lama yang sering PENDING itu dengan Kartu As.
Semenjak itu aku pakai Kartu AS, aku mulai bertanya-tanya bagamana cara ini-itu kepada Mas Erick by phone. Sudah kurang lebih 1 tahun berlangsung, waktu itu Telkomsel membuat sebuah event yaitu Meet n Greet OVJ. Aku selalu kontak Mas Erick untuk booking tiket, selalu Making Sure supaya aku benar-benar dapat tiket. Semenjak itu aku kembali lagi ke graPARI untuk mengambil tiket dan bertemu lah dengan Mas Erick. Semenjak saat itu aku mulai aktif dalam Facebook TSC Bali dan sering main ke graPARI hanya untuk bertemu dan di traktir lunch oleh Mas Erick.
Aku pun juga ikut dalam event Meet n Greet Sm*sh, aku juga booking tiket 3 untukku, kakakku dan temanku. Pada hari H, kakakku tiba-tiba tidak bisa mengikuti acara Meet n Greet Sm*sh, jadi akulah sendiri berangkat ke PH. (Planet Hollywood). Disana aku baru tahu bahwa aku mendapat gratis tiket karena aku ditunjuk oleh Mas Erick untuk menjadi panitia. Jadi 1 tiket itu aku berikan kepada yang belum mendapat tiket. Acara berjalan langsung, mulai dari Meet n Greet, Photo session, dan juga konsernya.
Saat itu aku mulai di angkat menjadi duta dan perlahan-lahan karena aktif dalam TSC (Telkomsel School Community) aku di angkat menjadi TSC Ambassador. Akhirnya aku mulai banyak kenal yang berkeja di graPARI seperti Pak Eka, Mbak Puspa, Mbak Yuli, dan masih banyak lainnya .
Sekian dulu cerita ku, meskipun agak panjang yang penting ASIK bacanya :)
Untuk menjadi duta sangat mudah, hanya perlu keaktifan kalian dan pro dalam TSC.
Tunggu Cerita Selanjutnya ya :)

One Response so far.

  1. apa tugas utama menjadi duta ambassador telkomsel ?

Leave a Reply

Followers